Pemain Chelsea Satu Ini Terpaksa Tinggalkan Klub Untuk Wajib Militer
Baru enam bulan memperkuat Chelsea, Mohamed Salah akan tinggalkan klub. Bukan hengkang ke klub lain, namun karena ada panggilan dari negaranya, Mesir, untuk menjalani program wajib militer.
Masa depan Mohamed Salah di Chelsea berada dalam kategori diragukan. Pemain berusia 22 tahun itu dilaporkan akan dipulangkan secara paksa ke Mesir untuk menjalani program wajib militer.
Pemain yang bergabung dengan The Blues pada Januari lalu dari klub Swiss, Basel, tedaftar di program tersebut melalui Menteri Pendidikan Tinggi di Mesir. Jika memang benar adanya, maka Salah harus kembali ke Mesir, karena yang memberikan izin kerjanya untuk ke luar negeri adalah pihak kementerian tersebut.
Seperti tertera dalam situs sepak bola Mesir, kingfut, direktur tim nasional, Ahmed Hassan, menjelaskan tentang situasi ini.
“Salah mengaku terkejut dengan hal ini. Ia mengatakan kepada saya, bahwa ia sedang mencoba untuk mewakili Mesir dengan cara sebaik mungkin. Apakah ini jawaban terbaik dari Mesir?” ujar Hassan, dilansir Metro (via In).
Program wajib militer tersebut membuat dirinya tidak bisa keluar dari Mesir sekitar 12 sampai 36 bulan. Untuk membahas situasi ini, sebuah pertemuan akan diadakan antara Menteri Pendidikan dan Asosiasi Sepak Bola Mesir serta staf pelatih tim nasional untuk mencari solusi yang terbaik.
0 Response to "Pemain Chelsea Satu Ini Terpaksa Tinggalkan Klub Untuk Wajib Militer"
Post a Comment